Donor Darah - Juli 2012


Konjen RI Bapak Bambang Tarsanto memberikan sambutan di hadapan Masyarakat Indonesia dan Undangan

Pada tanggal 8 Juli 2012, sebagai salah satu rangkaian kegiatan menyambut HUT RI ke 67, Konsulat Jendral RI Ho Chi Minh City  bekerja sama dengan Palang Merah Vietnam (Chu Thap Do - Vietnam) mengadakan kegiatan Donor Darah untuk Masyarakat Indonesia yang berada di Vietnam Bagian selatan.


Palang Merah Vietnam

Bertempat di kantor Konsulat Jendral RI Ho Chi Minh City, acara Donor Darah dibuka dengan sambutan dari Konjen RI, Bapak Bambang Tarsanto, di depan Masyarakat Indonesia dan juga undangan yang hadir untuk mengikuti kegiatan donor darah tersebut. Dalam kesempatan tersebut, Palang Merah Vietnam kembali memberikan sertifikat kepada KJRI sebagai penyelenggara resmi kegiatan donor darah untuk kelima kalinya.


Pemberian Sertifikat dari Palang Merah Vietnam kepada KJRI

Berdasarkan data dari KJRI, jumlah pendonor untuk kegiatan Donor Darah kali ini berjumlah 55 orang, yang terdiri dari Konjen dan Staff KJRI, Masyarakat Indonesia (HCMC, Binh Duong, Dong Nai), Friend of Indonesia dan tidak lupa perwakilan negara sahabat yang diundang oleh KJRI untuk ikut serta dalam kegiatan donor darah ini diantaranya, Konjen Singapura, Belanda dan Yunani. Total darah yang dikumpulkan mencapai 16.950 ml.


Kantong-kantong darah dari para pendonor

Dalam emailnya ke milis Masyindo, Ibu Rachmaida Ginting selaku Pelaksana Tugas Pensosbud KJRI Ho Chi Minh City, menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh elemen Masyarakat Indonesia yang ikut serta dalam kegiatan donor darah tersebut. Beliau juga menyampaikan bahwa KJRI Ho Chi Minh menjadi wakil pemerintah negara asing di Vietnam yang pertama dan satu-satunya, hingga saat berita ini diturunkan, yang mengorganisir donor darah untuk masyarakat Vietnam.

Semoga darah yang disumbangkan oleh Masyarakat Indonesia di Ho Chi Minh dan sekitarnya dapat bermanfaat bagi Masyarakat Vietnam yang membutuhkannya.

Galery Foto

Salam Masyindo
Previous Post Next Post